Sunday, October 30, 2011

Camat Buka MTQ Ke 9 Di Desa Bungku










Muara Bulian - Camat Bajubang Saparun Jamal ,jumat (28/10) siang sekita pukul 13.00 WIB, bertempat didesa bungku kabupaten batang hari , membuka Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ), tingkat Desa sekecamatan bajubang . Pembukaan ditandai dengan pemukulan beduk oleh Camat didampingi Kepala KUA Kecamatan bajubang dan kepala desa bungku M Zen serta Tokoh agama setempat.

Saparun jamal dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak termasuk Kepala Desa dan masyarakat desa bungku yang telah bekerja keras untuk menyukseskan kegiatan MTQ tersebut..

“Saya melihat penyelenggaraan MTQ Desa Bungku ini kemeriahannya melebihi MTQ Kecamatan," puji Saparun yang disambut tepuk riuh yang hadir.

Menurut Saparun, MTQ tingkat Desa sangat penting dilaksanakan karena dapat menjaring dan menyeleksi Qori dan qoriah yang berpotensi dari tingkat Desa. Dengan demikian, pada saat pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan, desa bersangkutan betul-betul dapat mengirimkan utusan yang benar-benar kredibel dan tidak asal comot.

“Pada akhirnya tentu dapat menelorkan Qori dan Qoriah berbobot untuk melaju ke ajang MTQ tingkat Kabupaten, Provinsi bahkan tingkat Nasional,” jelasnya.

Kepada para peserta MTQ, Saparun berpesan, agar tidak hanya memperlombakan Alqur'an semata tetapi juga harus dipedomani dalam kehidupan sehari-hari. Sebab, katanya, dengan mempedomaninya maka dapat meningkatkan Iman dan Takwa.
Lebih lanjut, Indra mengaku salut atas kekompakan warga Desa Bungku dalam bentuk swadaya baik berupa dana, pemikiran maupun tenaga sehingga terselenggaranya helat MTQ yang akan dilaksanakan selama 3 hari tersebut.
Sementara itu, Kades Bungku, Muhamad Zen mengatakan, MTQ tingkat Desa adalah hal yang rutin dilakukan setiap tahunnya. Dalam MTQ ini,
“Tapi kita cukup bangga karena berhasil melahirkan Qori dan Qoriah yang terpilih untuk berlaga di MTQ tingkat Kabupaten,” terangnya.

M zen menjelaskan bahwa MTQ tersebut diikuti seluruh kafilah dari Masjid-Masjid yang ada di Desa Bungku dengan jumlah peserta mencapai 88 orang.

Terkait dana swadaya yang berhasil dihimpun, menurut M Zen, pihaknya memulainya dengan pemberian contoh mulai dari perangkat Desanya dulu, termasuk dirinya selaku Kades, yang secara sukarela dipotong honornya untuk kegiatan MTQ tersebut. Setelah itu, baru dihimpun dana dari masyarakat yang juga secara sukarela memberikan dana bantuan.

“Akhirnya dana MTQ yang aslinya bersumber dari APBDes yang sangat terbatas, dapat ditutup dengan dana bantuan yang dikumpulkan. Dan MTQ pun dapat terselenggara seperti malam ini,” pungkasnya. (Roy:Jambi)

No comments:

Post a Comment