Saturday, November 7, 2009

Wakil Bupati Kabupaten Deliserdang Tinja Tanggul Sungai Ular Yang Rusak Akibat Banjir



GALANG (Msi)
Curah hujan yang berlangsung dalam sebulan terakhir ini membuat warga di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) Desa Timbang Deli Kecamatan Galang Kabupaten Deliserdang, was-was dan cemas, kecemasan warga tersebut cukup beralasan dengan masuknya musim hujan.
Wabup Deliserdang H Zainuddin Mars didampingi Kadis Sosial H Susmono MAP, Pl Kadis Infokom Maiber Sitompul SE serta Camat Galang H Hadisyam Hamzah SH, melihat lokasi tanggul Sungai Ular, di Desa Timbang Deli, Kecamatan Galang.

Hal ini beralasan, karena kondisi Sungai Ular setiap memasuki musim hujan cenderung meningkat, arus air yang deras bisa menggerus pinggiran sungai dan menimbulkan abrasi, seperti banjir yang melanda Desa Kota Pari, Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai),karena meluapnya air Sungai Ular,ungkapan ini disampaikan Udin (47) warga Galang kepada beberapa wartawan

Camat Galang H Hadisyam Hamzah SH mengatakan, guna mengantisipasi meluasnya kerusakan pada tanggul tersebut pihak Kecamatan berkejasama dengan perusahaan yang sedang melakukan pembangunan irigasi di areal tersebut, telah membuat benteng penahahan agar tanggul tersebut tidak jebol, dikarenakan terjangan air yang mengalir deras dari hulu sungai.

Tingginya rasa kepedulian Pemkab Deliserdang kepada keluhan warganya, dibuktikan dengan hadirnya Wabup Deliserdang H Zainuddin Mars, bersama Kadis Sosial H Susmono MAP, Pl Kadis Infokom Maiber Sitompul SE, melihat langsung lokasi tanggul Sungai Ular, di Desa Timbang Deli, Kecamatan Galang yang hampir jebol diakibatkan tingginya curah hujan yang menjadi pemicu utama naiknya debit air tanggul.

Wabup pada kesempatan itu mengintruksikan kepada Camat Galang beserta Muspika agar siaga dan membentuk posko untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa terjadi seperti terjadinya banjir diakibatkan jebolnya tanggul penahan sungai, yang bisa berakibat tergenangnya ratusan hektar sawah dan rumah penduduk.

Kepada masyarakat Wabup juga mengingatkan untuk tetap selalu waspada serta bergotong royong, membantu penimbunan/penahan di bibir sungai Ular yang sudah tergerus arus air sungai, sehingga kita dapat mengantisipasi banjir kiriman sedini mungkin, pungkas Wabup. (int)

No comments:

Post a Comment