Saturday, January 23, 2010

Dua Warga Dibekuk Polisi Diduga Bandar Narkoba, Mobil Terguling Dikejar Polisi



RINGSEK BERAT: Mobil yang diduga membawa narkoba terguling saat kejar-kejaran dengan aparat kepolisin, kemarin.Sabtu, 23 Januari 2010





RINGSEK BERAT: Mobil yang diduga membawa narkoba terguling saat kejar-kejaran dengan aparat kepolisin, kemarin.Sabtu, 23 Januari 2010




JAMBI - Pihak kepolisian kemarin (22/01), kembali mengamankan dua orang yang diduga sebagai pengedar psikotopika.

Dua orang yang belum diketahui identitasnya tersebut ditangkap di RT 03 Kelurahan Teluk Kenali Kecamatan Telanaipura.

Informasi yang berhasil dihimpun koran ini di lokasi kejadian, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB kemarin. sebelum ditangkap, sempat terjadi kejar-kejaran antara kedua pelaku dengan pihak kepolisian.

Bahkan, dari keterangan saksi yang dikonfirmasi wartawan, sempat terdengar letusan senjata sebanyak empat kali.

“Dua orang tersebut sempat kejar-kejaran dengan polisi dari arah Buluran,” jelas salah seorang saksi mata saat dikonfirmasi wartawan kemarin.

“Selain itu, juga sempat terdengan suara letusan sebanyak empat kali,” tambahnya.

Ditambahkannya, aksi kejar-kejaran tersebut, berkahir setelah mobil Xenia nopol BH 1310 SI yang dikendarai tersangka, terguling setelah menabrak rambutan. Tidak hanya itu, mobil tersebut juga merobohkan jembatan rumah warga.

“Di dalam mobil tersebut, ada dua orang yang mengalami luka-luka,” ungkapnya.

Sementara itu, dari keterangan saksi lainnya yang enggan disebutkan namanya mengatakan, mobil yang dikendarai oleh pelaku, pada mulanya dating dari arah Buluran. Sesampaianya didepan RSUD Raden Mattaher Jambi, mobil tersebut berbalik arah, dan menabrak salah satu kendaraan yang sedang parkir.

“Pada awalnya saya mengira itu aksi perampokan, dan mobil yang ditabrak tersebut milik teman saya. Melihat hal itu, saya langsung mengejar,” jelasnya.

Ditambahkan saksi tersebut, sesampainya di TKP, mobil yang dikendarai pelaku oleng, dan terbalik. Setelah itu anggota kepolisian memberikan tembakan peringatan sebanyak empat kali.

“Saat digeledah, ditemukan uang yang disimpan dalam kantong plastik, dan benda yang diduga narkoba, yang disimpan didalam tabung kecil,” bebernya.

“Salah satunya merupakan warga keturunan Cina,” tambahnya.

Setelah diamankan, pelaku, langsung dibawa oleh pihak kepolisian, untuk diproses lebih lanjut. Selain itu, akibat kejadian tersebut, mobil yang dikendarai pelaku, mengalami rusak berat.

Hingga kini, belum dapat konfirmasi secara resmi dari pihak kepolisian terkait penangkapan ini.

(tim)

No comments:

Post a Comment